Talkshow “Shine Your Beauty without Acne”, Meriahkan Ulang Tahun KSR UNS Ke-25

Talkshow “Shine Your Beauty without Acne (Jerawat)”

acne

Dari semua bagian kulit tubuh, wajah merupakan bagian yang paling sering mendapat perhatian. Kulit wajah yang bersih tanpa jerawat pun menjadi dambaan setiap insan, utamanya perempuan. Untuk itulah, Korps Suka Rela (KSR) PMI Unit UNS mengadakan talkshow bertemakan “Shine Your Beauty without Acne” di Gedung LPP UNS lantai 4, Sabtu (25/4/2015).

Talkshow kesehatan kulit tersebut merupakan serangkaian acara perayaan ulang tahun ke-25 KSR PMI Unit UNS. Sebelumnya telah diadakan acara lain, seperti Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), senam sehat, donor darah, dan sarasehan pengurus KSR dengan alumni.

Dengan peserta yang mayoritas adalah perempuan, talkshow berjalan sangat interaktif. Diawali dengan sharing kecantikan oleh guest star Finalis Putra-Putri Solo 2011 Tisya yang memaparkan tentang pengalamannya berjerawat dan tips meminimalisirnya. Kemudian talkshow dilanjutkan dengan penjelasan jerawat dari segi medis oleh dr. Bintoro dan dr. Muhammad Eko Irawanto. Dalam pemaparannya, jerawat merupakan penyakit kulit yang belum jelas penyebab pastinya. Jerawat bisa disebabkan karena makanan pedas yang merangsang produksi kelenjar minyak berlebih, cuaca panas, dan/atau hormon yang ada pada diri seseorang.

  1. Eko juga menambahkan bahwa untuk menghilangkan jerawat dari wajah, janganlah terburu-buru. “Kenali dulu apa pemicunya lalu bersihkan,” ujarnya. Setelah penyebab ditemukan, barulah pengobatan dapat dilakukan. Pengobatan dapat dengan masker, cream, obat jerawat, facial, dan beragam pengobatan lainnya.

Di sela-sela talkshow, dr. Bintoro yang merupakan konsultan medis Naavagreen Natural Skin Care mengadakan simulasi facial dibantu para asistennya. Salah satu peserta talkshow pun diminta sukarela menjadi volunteer. Dalam simulasi facial tersebut, dr. Bintoro menjelaskan cara melakukan facial yang benar.

Dengan adanya talkshow kesehatan kulit ini, panitia berharap agar KSR lebih dikenal oleh masyarakat luas. Apalagi KSR UNS baru saja memasuki usia ke-25, yang mana 25 tahun dianggap sebagai tahun perak, masa menuju kejayaan. “Talkshow ini baru pertama kali diadakan dalam perayaan ulang tahun KSR. Semoga dengan adanya talkshow ini KSR UNS bisa lebih dikenal oleh masyarakat, tidak hanya besar dari nama PMI,” terang ketua panitia Fajar Syamsudin di akhir wawancara. [] (afifah.red.uns.ac.id)

Skip to content