PPKDK LPPM UNS Gelar Sosialisasi Gerakan Adik Liman dan Implementasi Kurikulum Merdeka

PPKDK LPPM UNS Gelar Sosialisasi Gerakan Adik Liman

UNSPusat Pengkajian Kebijakan Daerah dan Kelembagaan (PPKDK) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mengadakan pengabdian masyarakat. Kegiatan ini berupa sosialisasi gerakan Anak Didik Peduli Teman (Adik Liman) dan implementasi kurikulum merdeka di Kabupaten Sragen. Pengabdian ini berlangsung selama dua hari pada 16-17 Juni 2022 di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Sragen.

Dua pembicara dihadirkan dalam kegiatan ini. Mereka adalah Asep Yudha Wirajaya, M.A., dan Dr. Leny Noviani dari UNS. Asep Yudha membawakan materi tentang proyek penguatan profil Pelajar Pancasila, filosofi, dan implementasi program Adik Liman. Sementara, Dr. Leny Noviani menyampaikan materi pengembangan rencana pembelajaran dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka.

PPKDK LPPM UNS Gelar Sosialisasi Gerakan Adik Liman

Pada hari pertama, kegiatan ini diperuntukan bagi jenjang Sekolah Dasar (SD) yang terdiri atas pengawas sekolah sebanyak 20 orang dan 79 perwakilan dari masing-masing gugus atau kepala sekolah. Kemudian, hari kedua kegiatan ditujukan bagi jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan peserta 86 kepala sekolah dan guru SMP.

Asep Yudha Wirajaya, M.A. mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk sosialisasi pengimplementasikan program Adik Liman di sekolah sehingga dapat menumbuhkan nilai-nilai kepedulian dan gotong royong di antara siswa.

“Nilai-nilai  tersebut merupakan pengejawantahan profil Pelajar Pancasila khususnya gotong royong. Selain itu juga untuk mengembangkan rencana pembelajaran  dalam rangka implementasi kurikulum merdeka. Materi kurikulum merdeka yang disampaikan antara lain filosofi kurikulum merdeka, regulasi, struktur kurikulum, capaian pembelajaran, alur tujuan pembelajaran, pembelajaran berdiferensiasi, dan rencana pembelajaran,” tutur Asep Yudha.

PPKDK LPPM UNS Gelar Sosialisasi Gerakan Adik Liman

Kegiatan sosialisasi ini diawali dengan mendengarkan pengalaman salah satu peserta yang telah mengimplementasikan kurikulum merdeka. Selanjutnya narasumber memberikan materi dengan cara interaktif. Peserta terlihat antusias mendengarkan, mengikuti simulasi model asesmen formatif,  dan aktif memberikan tanggapan. Selanjutnya, materi dilanjutkan dengan mendengarkan cerita dari salah satu peserta tentang program Adik Liman yang telah dilaksanakan selama ini. Humas UNS

Reporter: Bayu Aji Prasetya
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content