Berawal dari Duta Kampus, Mahasiswa UNS Ini Berhasil Sabet Juara 3 Putra Solo 2021

Berawal dari Duta Kampus, Mahasiswa UNS Ini Berhasil Sabet Juara 3 Putra Solo 2021

UNS — Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta tak henti-hentinya menorehkan prestasi selama pandemi Covid-19. Kali ini, prestasi terbaru dipersembahkan oleh Timor Fathahila yang berhasil menyabet Juara 3 Putra Solo 2021 mewakili Kecamatan Laweyan.

Hasil itu ia raih usai bersaing dengan sepuluh finalis putra dalam Malam Final Pemilihan Putra Putri Solo 2021 yang digelar di Open Stage Taman Balekambang, Sabtu (13/11/2021) malam.

Ia bersanding dengan Yosephin Yayi Utari yang merupakan alumnus Fakultas Hukum (FH) UNS.

Capaian yang diraih Timor tersebut tentu sangat membanggakan. Sebab, sebelum dinobatkan menjadi Juara 3 Putra Solo, mahasiwa asal Program Studi (Prodi) D-3 Teknik Sipil Sekolah Vokasi (SV) UNS ini merupakan Juara Favorit Duta Kampus UNS tahun 2019.

Kepada uns.ac.id, ia membagikan kisahnya selama bersaing dalam Pemilihan Putra Putri Solo 2021. Timor memulai perjalannya di Pemilihan Putra Putri Solo 2021 ketika mengetahui info pendaftaran melalui Instagram pada tanggal 8 Oktober yang lalu.

“Jadi di Putra Putri Solo itu ada beberapa tahapan. Yang pertama ada tes seleksi administrasi, kedua ada tes tertulis dan public speaking, tes wawancara dan uji bakat setelah itu ke final dan ada pembekalan di karantina ada mungkin 8-9 hari terus langsung grand final,” ujar Timor, Senin (15/11/2021).

Usai lolos seleksi administrasi, ia masih harus bersaing dengan 140 peserta untuk masuk ke babak semifinal Pemilihan Putra Putri Solo 2021. Dalam hal ini, Timor mendalami materi soal pariwisata dan kebudayaan kota Solo dan penguasaan bahasa Jawa.

“Wawasan umum tentang Solo yang lagi hangat, tes minat bakat, tes bahasa pakai bahasa Inggris. Kemudian, saya bisa lolos dan mendapat pembekalan seputar Kebudayaan kota Solo, cara menjadi seorang duta,” tambahnya.

Meski jadwal seleksi Pemilihan Putra Putri Solo 2021 bisa disebut sangat padat, Timor tetap fokus dan melalui semua tahapan seleksi dengan baik. Semua itu bisa dilaluinya berkat peran dari orang tuanya yang selalu mendukungnya.

“Pembekalan juga sangat intens setiap hari. Jadi, kebutuhan hari-hari besok harus segera di-prepare dan koordinasi dengan orang di rumah. Harus buru-buru dan cepet-cepet mengabari. Untungnya, orang tua suportif,” kata Timor.

Kepada uns.ac.id, ia juga mengatakan materi dan pengalaman yang pernah didapatnya selama menjadi Duta Kampus UNS sangatlah berguna untuk bersaing dalam Pemilihan Putra Putri Solo 2021.

Sebab, materi yang diberikan tidak jauh berbeda. Yang menjadi perbedaan hanyalah ruang lingkup menjadi Duta Kampus UNS yang terbatas untuk lingkungan kampus saja.

“Bedanya kalo di Duta Kampus sebagai campus ambassador, tapi di sini ambassador dari kota Solo. Kurang lebihnya sama tapi bedanya dari ruang lingkup dan ruang geraknya,” kata Timor.

Usai terpilih menjadi Juara 3 Putra Solo 2021, Timor mengaku siap mengemban tugas untuk mempromosikan potensi pariwisata dan kebudayaan yang dimiliki kota Solo.

Selain itu, ia juga ingin setiap generasi muda bisa saling mengedukasi soal pariwisata dan kebudayaan di kota Solo agar bisa mendongkrak nama Kota Bengawan di kancah nasional dan internasional.

“Kita sebagai duta wisata harus ikut andil sebagai promotor kebudayan dan pariwisata kota Solo, baik yang sudah dikenal maupun yang berpotensi untuk menjadi tempat wisata,” pungkasnya. Humas UNS

Reporter: Y. C. A. Sanjaya
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content