Kelompok 37 KKN UNS Galakkan Green Village sebagai Upaya Pelestarian Lingkungan Hidup di Desa Logede, Kebumen

Kelompok 37 KKN UNS Galakkan Green Village sebagai Upaya Pelestarian Lingkungan Hidup di Desa Logede, Kebumen

UNS — Kelompok 37 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggalakkan Green Village (Kampung Hijau) di Desa Logede, Kecamatan Pejagoan, Kabupaten Kebumen. Program tersebut merupakan pengembangan program yang sudah dilakukan oleh masyarakat Desa Logede sebagai upaya pelestarian lingkungan sekitar. Diikuti oleh serangkaian kegiatan lainnya, program Green Village (Kampung Hijau) mendapat dukungan dari warga setempat. Hal tersebut terlihat dari antusiasme warga saat program ini digelar.

Sebelumnya, masyarakat di Desa Logede sudah melakukan beberapa kegiatan yang mendukung program Green Village (Kampung Hijau), salah satunya pembentukkan kebun pangan di tiap-tiap Rukun Tetangga (RT). Kebun pangan merupakan suatu kebun yang ditanami berbagai tanaman, seperti terong, cabai, kacang-kacangan, selada, bunga-bunga, dan lain sebagainya. Kebun ini dikelola oleh warga sekitar.

“Kebun pangan merupakan upaya untuk meningkatkan kesejahteraan warga di mana warga dapat memanfaatkan hasil dari kebun pangan untuk tambahan kebutuhan warga sekaligus sebagai program penghijauan,” ujar Ratna Desita Listyarini, Ibu Kepala Desa Logede.

Kepala Desa Logede juga menambahkan agar program Green Village (Kampung Hijau) bisa menjadi wadah untuk memaksimalkan gerakan kebun pangan.

Program Green Village (Kampung Hijau) diawali dengan pelatihan pembuatan pupuk bokashi. Pupuk bokashi merupakan pupuk kompos yang sangat baik bagi kesuburan tanaman sehingga cepat panen. Selain itu, harga pupuk ini juga lebih terjangkau dan bisa dibuat secara mandiri oleh warga di sekitar Desa Logede.

Kelompok 37 KKN UNS Galakkan Green Village sebagai Upaya Pelestarian Lingkungan Hidup di Desa Logede, Kebumen

Selanjutnya, kelompok 37 KKN UNS juga menggelar pelatihan membuat media tanam di kebun pangan. Rencananya, media tanam tersebut akan ditanami Tanaman Obat Keluarga (Toga). Kelompok 37 KKN UNS menyadari bawah tanaman tersebut belum ditanam di kebun pangan. Padahal, Toga memiliki segudang manfaat yang sangat penting bagi kesehatan tubuh, terutama di masa pandemi Covid-19.

Terakhir, kelompok 37 KKN UNS melakukan penanaman tanaman sebagai upaya penghijauan di Desa Logede. Serangkaian acara tersebut ditutup dengan acara puncak yang digelar pada Selasa (31/8/2021).

“Program-program tersebut harapannya bisa memberikan manfaat dan menunjang program kebun pangan yang sudah dilakukan warga Desa Logede,” ungkap Hilal, perwakilan kelompok 37 KKN UNS.

Tak hanya menggalakkan Program Green Village, kelompok 37 KKN UNS juga melaksanakan beberapa program lainnya, seperti pembuatan minuman kesehatan dari Toga, kegiatan belajar untuk anak-anak setingkat Taman Kanak-kanak (TK) dan Sekolah Dasar (SD), serta program tampah lukis sebagai media sosialisasi pola hidup bersih dan sehat. Humas UNS

Reporter: Alinda Hardiantoro
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content