Bekali Calon Lulusan Masuki Dunia Kerja, CDC UNS Gelar Virtual Prejob Training

Bekali Calon Lulusan Masuki Dunia Kerja, CDC UNS Gelar Virtual Prejob Training

UNS — Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta akan menggelar wisuda pada Sabtu (28/8/2021). Hal ini berarti pada Sabtu nanti UNS akan mencetak lulusan-lulusan yang akan memasuki dunia kerja. Berkaitan dengan hal itu, Career Development Center (CDC) UNS menggelar acara Virtual Prejob Training (PJT) untuk membekali calon-calon lulusan agar benar-benar siap memasuki bursa pencarian kerja.

Virtual Prejob Training dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom Cloud Meeting. Acara yang mengangkat tema “Sukses Menembus Dunja Kerja” ini diselenggarakan pada Kamis (26/8/2021). Kepala CDC UNS, Dr. Ir. Kusnandar, M.Si. mengatakan bahwa acara ini merupakan program kerja reguler yang rutin diselenggarakan oleh CDC UNS. Dalam satu tahun, kegiatan ini bisa diselenggarakan sebanyak 3–4 kali.

Lebih lanjut, Dr. Kusnandar menyampaikan bahwa pembekalan calon lulusan sangat penting untuk menyiapkan mereka masuk ke dunia kerja. Terlebih lagi di era digital saat ini bursa kerja sangat kompetitif. Pandemi Covid-19 juga sangat berpengaruh pada tren di bursa kerja.

“Perkembangan teknologi digital memberikan dampak besar di dunia kerja. Ini akan mewarnai pasar kerja kita yang harus dihadapi alumni UNS dan para pencari kerja umumnya. Kita akan menggali kiat-kiat untuk bisa bersaing di dunia kerja meski sangat kompetitif di era digital dalam PJT ini,” ujar Dr. Kusnandar.

Hal ini juga dikonfirmasi oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama, Bisnis, dan Informasi, Prof. Dr. rer. nat. Sajidan, M. Si. Beliau mengatakan bahwa tantangan tahun 2020 sangat besar karena ada pandemi. Selain itu, kemampuan yang diinginkan oleh perusahaan juga berbeda.

Menurut Prof. Sajidan, inovasi adalah kemampuan kunci yang harus dimiliki calon lulusan. Mengembangkan inovasi sangat penting mengingat perkembangan dunia yang semakin cepat dan semakin kompleks. Para lulusan harus bisa menyesuaikan dengan perubahan itu.

Prof. Sajidan juga membeberkan beberapa kemampuan penting yang harus dimiliki para calon lulusan. Dari beberapa kemampuan tersebut, ada dua hal yang harus dikuasai yakni kepakaran di bidang studi dan komunikasi kompleks.

Bekali Calon Lulusan Masuki Dunia Kerja, CDC UNS Gelar Virtual Prejob Training

“Dua hal yang sekarang harus dikuasai ialah expert thinking yaitu teman-teman harus menjadi pakar di bidangnya. Kedua adalah complex communication , tidak hanya bahasa lisan tapi ke arah skill communication , english ability juga harus dikembangkan terus, konteks pembicaraan juga harus dipikirkan lagi,” ungkap Prof. Sajidan.

Hal-hal itu secara tuntas dibahas dalam Virtual PJT. Acara ini diikuti oleh 220 pendaftar. Dua narasumber hebat dihadirkan untuk mengisi materi dalam Virtual PJT kali ini. Kedua pemateri tersebut yakni Fadjri Kirana A, S.Psi., M.A. (psikolog di CDC UNS) dan Retno Wulandari, S.H., M.Si. (General Manager The Sunan Hotel Solo). Humas UNS

Reporter: Ida Fitriyah
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content