Search
Close this search box.

FK UNS Lantik dan Ambil Sumpah 15 Dokter Baru

UNSFakultas Kedokteran (FK) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta resmi melantik dan mengambil sumpah 15 dokter baru. Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Dokter yang memasuki periode 221 tersebut dilaksanakan pada Rabu (19/10/2022) di Auditorium FK UNS.

Dalam pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut, sebanyak 15 mahasiswa resmi menyandang gelar dokter. Hasil tersebut sesuai dengan Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD) periode Agustus 2022. Lima belas dokter baru tersebut terdiri atas dua orang putra dan 13 orang putri.

Tujuh dari 15 dokter baru yang diambil sumpah dalam periode ini berpredikat cumlaude. Lulusan dengan IPK tertinggi pada periode kali ini adalah Zahrazulfa Duta Amidreza, dr. dengan IPK 3,82. Sementara itu, IPK rata-rata pada Pelantikan dan Sumpah Dokter Periode 221 adalah 2,74 dengan lama studi rata-rata 2 tahun 2 bulan.

Pelantikan dan Sumpah Dokter Periode 221 dihadiri oleh Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNS, Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus. Beliau mewakili Rektor UNS, Prof. Jamal Wiwoho yang berhalangan hadir dalam kesempatan tersebut. Prof. Yunus menyampaikan amanat dari Rektor UNS untuk melepas kelima belas dokter baru dengan bangga.

“Izinkan saya melepas 15 dokter baru ini dengan rasa bangga dan doa semoga saudara dokter baru dapat menjalankan misi pengabdian dan kemanusiaannya dengan sukses dan senantiasa menjaga dan membawa nama baik almamater FK UNS,” tuturnya.

Sementara itu, Dekan FK UNS, Prof. Dr. Reviono, dr. Sp.P(K) menyampaikan kiat-kiat untuk menjadi dokter yang sukses di hadapan 15 dokter baru. Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayai UNS untuk mendidik putra-putri mereka.

“Anda harus profesional, kompeten, dan bertanggung jawab. Kedua, harus banyak jejaring dan silaturahmi. Yang ketiga, integritas yaitu jujur dan disiplin. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua yang sudah menitipkan putra-putrinya ke FK UNS. Sekarang saya kembalikan kepada orang tua masing-masing. Mereka sudah menyelesaikan pendidikan dengan baik,” ujar Prof. Reviono.

Pelantikan dan Sumpah Dokter periode 221 juga dihadiri oleh Wakil Direktur Umum Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Moewardi, dr. Heri Dwi Purnomo, Sp.An. Beliau menantang para lulusan untuk melanjutkan pendidikan ke dokter spesialis.

“Saya menantang Anda untuk datang ke Moewardi kembali sebagai calon residen dokter spesialis,” katanya.

Selain itu, hadir pula Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ikatan Keluarga Alumni (IKA) FK UNS, dr. Dewi Purnamaningsih PS pada Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Dokter periode 221. Beliau mengucapkan selamat kepada para lulusan. Tidak lupa, beliau meminta para dokter baru untuk tidak berhenti belajar dan berjuang.

“Berjuanglah untuk belajar. Tetaplah berjuang karena ini adalah awal perjuangan Anda sebagai orang yang berprofesi dokter. Selamat dan sukses untuk semua dokter baru,” ucap dr. Dewi.

Sementara itu, perwakilan dokter baru pada Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Dokter periode 221, Arif Nurhadi Atmoko mengajak rekan sejawatnya untuk terus semangat dalam memulai karier. Dia juga mengajak teman-temannya untuk menetapkan target baru untuk diraih.

“Momen ini bukan akhir dari segalanya. Tentu perjalanan hidup kita masih panjang. Perjalanan karier kita baru saja akan dimulai. Mari sama-sama kita rancang dan siapkan cita-cita kita selanjutnya untuk kita capai. Kita buat target besar berikutnya untuk kita raih. Mari bersama-sama kita menjadi orang yang hebat, orang yang besar, dan dokter yang luar biasa dan membuat guru-guru kita bangga atas prestasi kita dan membuat orang tua kita bangga atas keberhasilan kita esok hari,” tukasnya. Humas UNS

Reporter: Ida Fitriyah
Redaktur: Dwi Hastuti

Scroll to Top
Skip to content