Garap Film Pendek, Mahasiswa UNS Raih Juara 3 sebagai Sutradara

UNS — Mengambil peran sebagai sutradara, Hijrianda Niko Larizki, mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berhasil meraih Juara 3 dalam kompetisi film pendek nasional bertajuk Information Technology Competition akhir November 2020 lalu. Pada kompetisi gelaran Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) tersebut, Hijrianda berkolaborasi dengan Rosyid Arif dari Prodi Penjaskes FKIP sebagai pemeran tunggal.

Dalam perbincangan dengan uns.ac.id pada Selasa (29/12/2020), Hijrianda menuturkan, melalui film garapannya ia ingin menyampaikan peran penting pemuda dalam berbagai bidang. Terutama di masa pandemi Covid-19.

Film berjudul ‘Tekad Membara, Melenyapkan yang Layu’ ini, menggambarkan seorang pemuda yang gemar berolahraga dan memiliki jiwa sosial tinggi. Namun, akibat pandemi Covid-19, ia sangat terbebani dan sulit mengekspresikan kegemarannya. Hingga akhirnya, pemuda tersebut mempunyai solusi untuk memberikan dan melakukan hal positif secara virtual sesuai bidangnya.

“Seorang pemuda lazimnya pada masa pandemi seperti ini menjadi seorang agen perubahan. Dan melalui kompetisi ini, saya ingin berkarya sekaligus mengolah permasalahan yang ada saat ini dan memberikan solusi positif,” ungkap mahasiswa Sastra Indonesia FIB angkatan 2019 ini.

Saat ditanya perihal hal-hal khusus yang ia tekankan selama mengarahkan film ini, Hirjrianda mengungkapkan bahwa ia mencoba menyajikan empat elemen bagian berbeda. Yakni elemen yang menjelaskan situasi pada suatu makna tertentu yaitu dingin, gelap, panas, dan terang.

“Kemudian diperkuat dengan teknik pengambilan gambar sesuai situasi,” tambahnya.

Ke depan, Hijrianda pun ingin meningkatkan dan mengembangkan kemampuan dalam hal perfilman, termasuk bidang penyutradaraan. Salah satunya dengan terus mengolah materi dari orang yang lebih ahli sebagai referensi.

“Yang paling penting dari itu semua yaitu menerapkan sikap yang baik dan etika sopan santun dalam berkarya. Karena kepribadian niat tulus dalam berkarya dilihat dari sikap dan beretika,” pungkasnya. Humas UNS

Reporter: Kaffa Hidayati
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content