Kuatkan SOP Kegiatan, Prodi PTB Gelar Workshop MBKM

Kuatkan SOP Kegiatan, Prodi PTB Gelar Workshop MBKM

UNS — Program Studi (Prodi) Pendidikan Teknik Bangunan (PTB) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mengadakan workshop Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan terlaksananya program MBKM bagi mahasiswa PTB.

Workshop tersebut bertajuk penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) dan evaluasi pelaksanaan MBKM Prodi PTB FKIP UNS. Dalam kegiatan yang berlangsung pada Senin (28/3/2022) secara hybrid ini, PTB UNS menghadirkan Aris Widodo, S.Pd., M.T. dari Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Semarang (Unnes). Best practice dari narasumber diharapkan dapat menjadi referensi bagi Prodi PTB UNS dalam mengelolaan program MBKM.

Dekan FKIP UNS, Dr. Mardiyana, M.Si. dalam sambutannya menyampaikan ragam kegiatan yang menjadi bagian dari program MBKM.

“Pelaksanaan program MBKM sangat memerlukan kerja sama antaruniversitas maupun antara pendidikan tinggi dengan industri. Semua kegiatan harapannya dipayungi dengan SOP yang akan memudahkan pelaksanaan kegiatan MBKM oleh semua bagian yang terlibat. SOP yang sesuai dengan kondisi di masing-masing prodi akan sangat membantu realisasi program MBKM,” kata Dekan FKIP UNS.

Seluruh peserta yang terdiri dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa tampak antusias mengikuti kegiatan ini.

Dalam paparannya, Aris Widodo, S.Pd., M.T selaku narasumber mengulas tentang perjalanan MBKM dari awal keluarnya kebijakan MBKM.

“Di awal, MBKM lebih difokuskan pada kegiatan pertukaran pelajar antaruniversitas. Dalam perkembangannya kegiatan MBKM terus meluas ke kegiatan-kegiatan yang lain. Unnes telah mengembangkan sistem berbasis web yang dapat diakses oleh semua pihak yang berkepentingan dari manapun,” tutur Aris.

Setelah pemaparan materi usai, kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi. Materi yang menjadi topik diskusi hangat peserta dengan narasumber seputar proses penilaian hasil belajar dan rekognisi dari kegiatan MBKM ke dalam mata kuliah sesuai kurikulum prodi. Setelah itu, dilakukan review SOP dan pola pelaksanaan MBKM di Prodi PTB yang dipimpin oleh koordinator MBKM PTB, Dr. Ag. Tamrin.

Hasil yang didapatkan dari kegiatan workshop ini berupa SOP final Program MBKM PTB yang siap diimplementasikan mulai semester II tahun ajaran 2021/2022. SOP secara garis besar berisi alur mekanisme pelaksanaan program MBKM untuk mahasiswa Prodi PTB. Workshop ini ditutup oleh Kepala Prodi PTB, Dr. Rumintoyo, M.Pd.

“Semoga dengan adanya SOP yang detail dan jelas ini, pelaksanaan Program MBKM di Prodi PTB dapat berjalan lebih lancar dan mencapai hasil sesuai yang diharapkan dari program MBKM,” harap Dr. Rumintoyo. Humas UNS

Reporter: Bayu Aji Prasetya
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content