Search
Close this search box.

LSP UNS Gelar Full Assessment Ajuan Skema Baru

UNS — Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menyelenggarakan kegiatan   Full Assessment. Kegiatan yang merupakan tindaklanjut proses ajuan 14 skema baru kepada Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) ini digelar di Ruang Sidang I Gedung dr. Prakosa UNS, Sabtu (9/9/2023).

Ketua LSP UNS, Dr. Aniek Hindrayani S.E. M.Si. mengatakan, skema baru ini diantaranya adalah skema Klaster Pendampingan Pembangunan, Klaster Mengembangkan Perangkat Lunak Video Game (Game Programming), Okupasi Junior Web Programmer, Okupasi Manajer Budidaya Tanaman Obat Rimpang, KKNI Produksi Benih Tanaman, Okupasi Teknisi Akuntansi Muda, Okupasi Koordinator Pencarian dan Penyelamatan, Okupasi Dokter Perusahaan, Okupasi Juru Bahasa Isyarat Dengar, Okupasi Penerjemah Tersumpah, Klaster Pelaksanaan Sport Massage, Klaster Kepemanduan Wisata Penyelam, Klaster Melindungi Warisan Budaya Takbenda (WBTb) Melalui Pencatatan serta Okupasi Teknisi Pemetaan dan Sistem Informasi Geografis;

“Acara ini dihadiri oleh 50-an peserta meliputi Dewan Pengarah, Pengurus LSP, Asesor dari ajuan skema baru dan Master Asesor dari BNSP,” terang Dr. Aniek.

Dr. Aniek mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada BNSP yang senantiasa membersamai dan mendukung LSP UNS menyelenggarakan kegiatan-kegiatan terkait standardisasi profesi.

“Ucapan terima kasih tak lupa kita sampaikan ke BNSP yang telah mengawal kegiatan LSP UNS selama ini.  Beberapa  masukan  saat kegiatan audit surveillance dua minggu yang lalu, terkait  perbaikan beberapa dokumen telah dipenuhi dan menjadi acuan lanjutan LSP UNS, dan ajuan skema baru ini merupakan lembaran awal dalam upaya mengabdikan diri kepada mahasiswa untuk mendukung segera mendapatkan pekerjaan,” ujarnya.

Komisioner BNSP yang juga sebagai ketua Assessment, Bonardo Aldo Tobing, B.Sc., B.A., menyambut baik ajuan skema baru dari LSP UNS. Dalam hal ini, tugas beliau dan tim  antara lain akan mengecek perangkat skema yang diajukan. Memastikan sesuai SOP dan aturan yang telah distandarkan oleh BNSP serta  memastikan kompetensi yang dimiliki dan skema tersebut siap diujicobakan.

Senada dengan Komisioner BNSP, Plt. Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNS yang juga sebagai Dewan Pengarah, Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus, M.S. menyampaikan berterima kasih kepada BNSP karena sudah dating ke UNS  untuk Full Assessment. Prof. Yunus berharap Master Asesor tetap membimbing dan mendampingi LSP UNS sampai dengan tahapan witness selesai.

“Kegiatan Full Assessment berjalan lancar. Harapannya, dengan banyaknya skema sertifikasi mampu  memperluas ruang lingkup sertifikasi bagi LSP UNS, sehingga bidang pekerjaan (okupasi) yang akan disertifikasi semakin banyak pula. Penambahan ruang lingkup ini penting untuk membekali lulusan di UNS diterima di dunia kerja. Semakin banyak skema maka kesempatan kerja juga semakin banyak yang bisa diraih,” ujar Prof. Yunus. HUMAS UNS

Scroll to Top
Skip to content