Search
Close this search box.

Mahasiswa KKN UNS Adakan Pelatihan Ecoprint Teknik Steam bagi PKK Desa Gledeg, Klaten

UNS – Kelompok 25 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta beri pelatihan ecoprint kepada masyarakat Desa Gledeg, Klaten. Program kerja ini diikuti oleh anggota Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) desa tersebut. Pelatihan ini mengajarkan mereka teknik steam dalam pembuatan ecoprint.

Teknik ini dilakukan dengan cara mengukus lembaran kain yang sudah ditempeli berbagai ornamen tumbuhan, hal ini dilakukan untuk menghasilkan jejak daun atau bunga pada teknik steaming (pengukusan). Pada Rabu (9/8/2023) lalu, Mahasiswa UNS bersama 30 peserta berkumpul di Gedung Olahraga, Kesenian dan Budaya Desa Gledeg. Program ini diawali dengan sambutan dari Ketua KKN UNS 25, Ketua PKK Desa Gledeg, dan Perwakilan Perangkat Desa Gledeg.

Kegiatan diawali dengan pemaparan materi tentang ecoprint. Materi ini dipaparkan oleh Hanny Juliasari dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dan Nabila Mar’atu Al- Qaanita dari Prodi Kriya Seni Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD). Pemaparan materi ini untuk mengedukasi lebih lanjut tentang teknik steam pada ecoprint. Praktik teknik ini turut diberikan secara langsung. Antusiasme anggota PKK Desa Gledeg sangat terlihat karena banyak yang belum mengetahui teknik ini.

Ketua Kelompok 25 KKN UNS, Rizki Alif Nurrochman mengatakan, para peserta semangat dalam menyusun daun-daun diatas kain bersama Mahasiswa UNS. Mereka melakukannya secara kreatif dan rapi. Setelah daun-daun tersusun diatas kain, kemudian kain tersebut digulung dilapisi dengan plastik dan ditali menggunakan rafia. Proses terakhir yang menjadi penentu pelatihan ini adalah pengukusan atau steam.

“Waktu (pengukusan) yang diperlukan yaitu sekitar 2 jam. Setelah 2 jam proses pengukusan, hasil dari kain ecoprint diserahkan secara simbolis kepada Ibu-Ibu PKK Desa Gledeg,” ujar Rizki, Senin (4/9/2023)

Diantara waktu pengukusan tersebut, kegiatan diisi dengan berbagai selingan kegiatan. Sesi ini digunakan untuk pemberian arahan dari ketua PKK, Pemaparan materi tentang branding UMKM, dan diakhiri dengan ice breaking.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kreativitas anggota PKK Desa Gledeg. Lebih dari itu, pelatihan ini merupakan bentuk kerja nyata dari Mahasiswa UNS dengan menyalurkan ilmu-ilmu yang didapat selama duduk di bangku perkuliahan. Dengan adanya kegiatan ini, masyarakat Desa Gledeg dapat lebih mengenal ecoprint sebagai metode pemanfaatan bahan-bahan alam untuk menghasilkan produk yang unik, kreatif, dan tetap memperhatikan prinsip ramah lingkungan. Humas UNS

Reporter: R. P. Adji

Redaktur: Dwi Hastuti

Scroll to Top
Skip to content