Membanggakan! Mahasiswa UNS Raih Juara 1 Lomba Poster Tingkat Internasional

Membanggakan! Mahasiswa UNS Raih Juara 1 Lomba Poster Tingkat Internasional

UNS — Prestasi membanggakan di tingkat internasional kembali diukir oleh mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Kali ini, prestasi membanggakan diraih Bayu Aji Prasetya, mahasiswa Program Studi (Prodi) S2 Kajian Budaya Sekolah Pascasarjana UNS bersama Rizka Lailatul Rohmah, alumnus D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Sekolah Vokasi (SV) UNS.

Dengan mengusung informasi mengenai bahaya industri rokok, Bayu dan Rizka berhasil meraih juara 1 lomba poster tingkat internasional yang diselenggarakan oleh International Pharmaceutical Student Federation-African Regional Office (IPSF-AfRO).

Saat diwawancarai oleh uns.ac.id pada Rabu (22/6/2022), Rizka menyampaikan alasan mengikuti lomba tersebut karena mereka sudah concern dengan world no tobacco day campaign. “Awalnya memang kami sudah lumayan concern dengan no tobacco day campaign. Beberapa kali kami juga membuat kampanye bukan hanya berupa poster, namun juga video dan infografis,” ujarnya.

Sedangkan mengenai isi posternya, Bayu menjelaskan poster tersebut mengusung informasi bahayanya industri rokok yang dipetakan menjadi 4, yaitu bahaya sampah atau limbah yang dihasilkan oleh industri rokok, bahaya industri rokok terhadap polusi, bahaya industri rokok terhadap kelestarian lingkungan hutan, dan bahaya industri rokok dalam hal penggunaan energi.

“Pertama sampah, jadi salah satu sampah yang sering dijumpai adalah sampah akibat industri rokok, termasuknya putung rokok. Kedua polusi, industri rokok menyebabkan polusi udara karena adanya bahan kimia yang digunakan saat memproduksi rokok. Ketiga membahayakan kelestarian lingkungan hutan, karena industri rokok membutuhkan pohon-pohon yang mana bisa menyebabkan penebangan. Keempat industri rokok memerlukan energi yang besar, berdasarkan data JTI pada tahun 2017 industri rokok menggunakan lebih dari 2.600 Gigawatts Hours (GWH) energi dan pada tahun 2018 menggunakan lebih dari 2.500 GWH energi,” jelas Bayu.

Bayu dan Rizka tidak menyangka akan berhasil meraih juara 1. Namun saat Kantor Pusat IPSF yang berada di Belanda mengumumkan bahwa Bayu dan Rizka telah berhasil meraih juara 1 lomba poster yang diselenggarakan oleh IPSF-AfRO pada Selasa (31/5/2022), mereka mengaku sangat senang dan bersyukur. Bayu dan Rizka berharap dengan kemenangan tersebut bisa menjadi pacuan untuk bisa lebih berprestasi dan lebih berani untuk mencoba, serta dengan poster tersebut masyarakat luas dapat teredukasi mengenai bahayanya industri rokok. Humas UNS

Reporter: Erliska Yuniar Purbayani
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content