Pendaftaran SNMPTN dan SBMPTN 2018 Resmi Dibuka, UNS Kembali Jadi Sekretariat Panitia Pusat

UNS – Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Mohammad Nasir telah meluncurkan secara resmi dimulainya kegiatan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Tahun 2018. Peresmian SNMPTN dan SBMPTN Tahun 2018, pada Jumat (12/01/2018) dilakukan di Auditorium Utama Kemenristekdikti dengan dihadiri para pejabat di lingkungan Kemenristekdikti, Dirjen Pendidikan Islam Kementerian Agama, para Rektor PTN seluruh Indonesia, serta Wakil dari beberapa sekolah SMA/SMK/MA.

Konferensi Pers SNMPTN dan SBMPTN 2018 pada Jumat, (12/01/2018)

SNMPTN merupakan seleksi berdasarkan hasil penelusuran prestasi dan portofolio akademik siswa. SBMPTN merupakan seleksi berdasarkan hasil ujian tertulis dengan metode ujian tulis berbasis cetak  atau UTBC maupun ujian tulis berbasis komputer atau UTBK. Sementara Seleksi Mandiri mengikuti kebijakan perguruan tinggi masing-masing. Namun, seleksi ini bisa memanfaatkan nilai hasil SBMPTN untuk mengikuti jalur seleksi ini.

Sesuai yang ditetapkan panitia, kuota SNMPTN dan SBMPTN pada setiap program studi PTN ditetapkan paling sedikit 30%, sedangkan Seleksi Mandiri dialokasikan maksimal 30%. Khusus SNMPTN 2018 pendaftaran jumlah siswa ditentukan berdasarkan akreditasi sekolah tersebut. Sekolah yang berakreditasi A dapat mendaftarkan 50% siswa dengan prestasi terbaik, akreditasi B sebesar 30%, dan akreditasi C sebesar 10%. Sedangkan untuk sekolah dengan akreditasi lain hanya diberikan kuota sebesar 5%.

Ravik Karsidi, Rektor UNS kembali menjadi Ketua Panitia Pusat SNMPTN dan SBMPTN 2018.

Tahun ini, Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta kembali dipercaya menjadi sekretariat panitia pusat SNMPTN-SBMPTN 2018 dengan Ravik Karsidi, Rektor UNS sebagai Ketua Panitia Pusat SNMPTN dan SBMPTN 2018.

Berikut jadwal SNMPTN 2018.

  1. 13 Januari – 10 Februari 2018 : Pengisian dan Verifikasi PDSS
  2. 21 Februari – 6 Maret 2018 : Pendaftaran  
  3. 17 April 2018 : Pengumuman Hasil Seleksi
  4. 8 Mei 2018 : Pendaftaran ulang peserta yang lulus

Sementara jadwal SBMPTN 2018 dapat dilihat dibawah berikut.

  1. 5 April  – 27 April 2018 : Pendaftaran online UTBC dan UTBK
  2. 8 Mei  2018 : Pelaksanaan UTBC dan UTBK
  3. 9 dan/atau 11 Mei 2018 : Ujian Keterampilan
  4. 3 Juli 2018 : Pengumuman Hasil Seleksi

Informasi lebih lanjut mengenai SNMPTN, pendaftar bisa mengunjungi laman web http://www.snmptn.ac.id dan http://halo.snmptn.ac.id serta call-center 0804-1450-450. Sedangkan ifnormasi mengenai SBMPTN dapat diakses melalui laman http://www.sbmptn.ac.id dan http://halo.sbmptn.ac.id serta call-center 0804-1456-456.  Humas-red.uns/Irf/Isn

 

Skip to content