Program SIE UNS Mewisuda 78 Siswa Angkatan ke-3 di SMAN 1 Widodaren

Program SIE UNS Mewisuda 78 Siswa Angkatan ke-3 di SMAN 1 Widodaren

UNS — Program Smart IT Education (SIE) hasil kerja sama pendidikan antara Program Studi (Prodi) D-3 Teknik Informatika Sekolah Vokasi (SV) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta bersama SMA Negeri 1 Widodaren kian berkembang. Kamis (12/5/2022) lalu, Direktur SIE, Fendi Aji Purnomo, S.Si., M.Eng. telah mewisuda siswa dan siswi angkatan ke-3 dari program ini. Kegiatan wisuda tersebut bertempat di SMA Negeri 1 Widodaren.

Fendi Aji Purnomo, S.Si., M.Eng., selaku Direktur SIE melaporkan bahwa wisudawan SIE angkatan ke-3 pada tahun ini berjumlah 78 orang. Angka ini kian bertambah dari tahun-tahun sebelumnya. Tercatat wisudawan SIE angkatan ke-1 dan ke-2 masing-masing berjumlah 74 dan 77 orang.

“Tahun 2022 ini wisudawan dan wisudawati SIE angkatan ke-3 berjumlah 78 orang. Tahun sebelumnya yakni angkatan ke-2 meluluskan 77 orang dan angkatan ke-1 meluluskan 74 orang di tahun 2020,” ujar Fendi Aji Purnomo.

Visi dari Program SIE sendiri yaitu menyiapkan lulusan SMA/SMK untuk memasuki Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI), perguruan tinggi, maupun menjadi technopreneur dengan keterampilan teknologi informasi yang berkualitas. Terdapat sepuluh materi yang wajib diterima siswa SIE selama lima semester. Materi-materi tersebut yakni mata kursus PTI, App Perkantoran, Internet, Jaringan Komputer, Dasar Pemrograman, Desain Grafis, Pemrograman Web, Video Editing, Short Movie, dan Tugas Akhir (TA) atau Final Project.

Siswa-siswi dapat membuat berbagai macam sistem informasi sesuai tema yang dipilih sebagai tugas akhir mereka. Selama masa waktu 3-4 bulan, mereka dibimbing oleh Dosen D-3 Teknik Informatika SV UNS dan Guru SMAN 1 Widodaren. Sidang ujian dan presentasi TA diuji oleh tim UNS, guru, dan praktisi IT.

Sementara itu, Kepala program Studi D3 TI Sekolah Vokasi UNS, Hartatik S.Si,M.Si. menyampaikan bahwa visi dari program ini adalah menyiapkan lulusan SMA/SMK yang siap memasuki dunia usaha dunia industri, Perguruan Tinggi atau menjadi Technopreneur dengan kualitas skill teknologi informasi menghadapi era society 5.0.

Acara wisuda ini berbarengan dengan acara tahunan pelepasan lulusan semua siswa-siswi kelas XII SMAN 1 Widodaren yang sudah menjadi alumni. Dalam wisuda ini turut disaksikan Supardi, S.H., M.Pd., selaku Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Madiun. Turut hadir pula Camat, Koordinator Pelaksanaan SIE, Yudho Yudhanto, S.Kom., M.Kom., Tim Dosen SIE, kepala sekolah, para guru, dan juga wali murid.

Program SIE UNS Mewisuda 78 Siswa Angkatan ke-3 di SMAN 1 Widodaren

Supardi, S.H., M.Pd. dalam sambutan wisudanya menyampaikan bahwa para siswa-siswi lulusan SMA plus SIE telah membuat profil lulusan SMA menjadi lebih berkualitas. Mereka menjadi alumni yang siap bekerja, menjadi wirausaha, ataupun mampu melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi.

Kepala SMAN 1 Widodaren Sugiyo, S. Pd., M.M. juga memberikan apresiasi kepada seluruh siswa SIE angkatan ke-3 dan seluruh tim penyelenggara SIE. Ia berpesan agar alumni mampu menerapkan ilmu dan keahlian yang didapatkan dalam program SIE dengan sebaik-baiknya.

Saat ini, program SIE sedang mendidik untuk angkatan ke-4. Mentor dan pelatihnya melibatkan guru-guru. Semua guru telah dibekali dengan Training of Trainer (ToT) dan sertifikasi kompetensi yang diselesaikan sebelumnya bersama tim D-3 Teknik Informatika UNS. Humas UNS

Reporter: Rangga Pangestu Adji
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content