RG Biometri Tumbuhan UNS Adakan Pengabdian Masyarakat di Rumah Produksi UBILAR Karanganyar

RG Biometri Tumbuhan UNS Adakan Pengabdian Masyarakat di Rumah Produksi UBILAR Karanganyar

UNS — Riset Grup (RG) Biometri Tumbuhan Program Studi (Prodi) Biologi Fakultas Matematika Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berikan pendampingan di Rumah Produksi UBILAR, Kecamatan Matesih, Kabupaten Karanganyar. Kegiatan tersebut merupakan salah satu program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) UNS yang berlangsung sejak bulan Agustus hingga Oktober 2021.

Kegiatan ini dapat terlaksana dengan dukungan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNS. Dipimpin Prof. Suranto, M.Sc., Ph.D., tim PKM RG Biometri Tumbuhan beranggotakan Dr. Solichatun, M.Si., Dr. Nita Etikawati, M.Si., Dr. Widya Mudyantini, M.Si., Ari Pitoyo, M.Sc., Suratman, M.Si. dan Ardo Tanjung, M.Sc.

Mitra kegiatan adalah ibu-ibu anggota Kelompok Tani (Klomtan) Tani Mulyo Kramen yang merupakan mitra pengabdian sejak tahun 2019. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pendampingan pengembangan Rumah Produksi UBILAR yang telah terbentuk sebagai wadah kreativitas ibu-ibu di sana. Selain itu, rumah produksi ini juga menggali potensi dan meningkatkan ekonomi di Dusun Kramen, Desa Pablengan. Aneka pangan berbasis ubi jalar telah berhasil diproduksi rumah produksi UBILAR seperti tepung ubi jalar, dodol, brownis dan aneka biskuit.

“Salah satu permasalahan yang berhasil diidentifikasi di masa pandemi ini adalah menurunnya produksi yang cukup signifikan akibat terhentinya kegiatan promosi dan pemasaran produk,” tutur Prof. Suranto kepada uns.ac.id, Kamis (28/10/2021).

Untuk mengatasi hal tersebut, tim PKM RG Biometri Tumbuhan merencanakan beberapa kegiatan. Salah satunya pendampingan dalam pengurusan izin Produk Industri Rumah Tangga (PIRT) untuk produk tepung ubi jalar UBILAR. Selain itu, adapula upaya penyuluhan pemasaran produk melalui media sosial, pelatihan food photography, serta pembuatan website rumah produksi sebagai sumber informasi produksi serta pemasaran produk. Beberapa kegiatan berusaha memaksimalkan penggunaan teknologi pada keberjalanan bisnis di Rumah Produksi UBILAR.

RG Biometri Tumbuhan UNS Adakan Pengabdian Masyarakat di Rumah Produksi UBILAR Karanganyar

Kegiatan penyuluhan pemasaran dan pelatihan food photography dilakukan secara daring melalui zoom cloud meeting. Beberapa anggota mitra dilatih menggunakan aplikasi zoom cloud meeting sehingga mitra dapat mengikuti kegiatan dengan lancar.

Kegiatan pelatihan food photopgraphy ini juga melibatkan mahasiswa dari Kelompok Studi Biopix yang berkecimpung di Bidang fotografi dalam lingkup biologi. Kelompok yang mendalami fotografi ini berbagi pengetahuan tentang dasar- dasar fotografi serta tip dan trik dalam food photography untuk mendapatkan gambar yang menarik. Keterampilan ini dinilai sangat berguna bagi mitra sehingga mampu secara mandiri membuat konten untuk promosi dan pemasaran produk.

Untuk memudahkan dalam promosi dan pemasaran tim pengabdi juga melakukan pendampingan dalam pembuatan situs web sebagai sarana promosi dan komunikasi dengan konsumen. https://rumahproduksiubilar.com/ merupakan situs web Rumah Produksi UBILAR yang berisi informasi mengenai jenis produk yang dihasilkan, cara pemesanan, serta informasi mengenai Rumah Produksi UBILAR dan Klomtan Tani Mulyo Kramen.
Humas UNS

Reporter: Rangga Pangestu Adji
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content