Viral di Tiktok, Aksi Bersih-Bersih Sampah oleh Mahasiswa UNS Tuai Pujian Warganet

by | Feb 3, 2023 18:50 | Berita Terkini

UNS — Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta yang tergabung dalam beasiswa Rumah Kepemimpinan (RK) Solo mengadakan kegiatan bersih-bersih bertajuk “Resik-Resik Solo” (RRS) di daerah Pasar Gede. Aksi bersih-bersih ini berhasil mendapatkan likes sebanyak 12,4 ribu dengan views 95,2 ribu, dan menuai komentar sebanyak 619 pada akun tiktok @khanifirsyad.

Adapun, mahasiswa UNS yang terlibat adalah Ahmad Saifudin (Bimbingan Konseling angkatan 2021), Andika Satria Yoga Suharno (Pendidikan Sejarah angkatan 2020), Arzaq Fikrian Zahrawan (Kedokteran angkatan 2020), Daffa Hilmi Fauzan (Teknik Sipil angkatan 2020), Fuad Isnaini (Pendidikan Fisika angkatan 2020), Luthfi Hakim Kurniawan (Kedokteran angkatan 2021), Muhammad Faiz Rahmadany (Kedokteran angkatan 2020), Muhammad Faris Atstsauri (Matematika angkatan 2020), Muhammad Ghinan Afkar (Sastra Arab angkatan 2020), dan Khanif Irsyad Fahmi (Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian angkatan 2018).

Daffa selaku Presiden Asrama RK menjelaskan bahwa mereka menggunakan media plastik sampah untuk memungut sampah-sampah yang berserakan di daerah Pasar Gede.

“Kita cuman nyediakan trash bag sama sarung tangan plastik seadanya. Terus, kita bagi beberapa tim untuk disebar. Di tim itu ada yang megangin trash bag-nya, ada yang ngambilin sampahnya untuk dimasukkan ke trash bag. Untuk pembagiannya, kemarin hanya di daerah sekitar tugu Pasar Gede, ada yang ke arah Pasar Gede sama ada yang di jalan-jalan sekitar tugu sampai jembatan,” terang Daffa, Jumat (3/2/2023).

Kegiatan yang terlaksana pada Jumat (27/1/2023) ini berlangsung pada pukul 22.30 WIB hingga 23.30 WIB. Daffa menjelaskan bahwa aksi bermula ketika tim RK UNS melihat banyaknya sampah berserakan saat perayaan Imlek di Pasar Gede.

“Jadi, ide kegiatan ini bermula ketika beberapa waktu sebelumnya kami main ke tempat perayaan Imlek tersebut. Kami melihat masih banyak sampah yang berserakan. Sangat disayangkan melihat acara yang meriah, tetapi di sisi lain sampahnya nggak kalah meriah. Ketika kami membahas soal hal tersebut, ada salah satu teman yang mengusulkan ide untuk melakukan aksi bersih-bersih pada tempat tersebut,” kata Daffa.

Tidak hanya menuai pujian warganet, aksi ini juga mendapatkan apresiasi dari panitia Grebeg Sudiro.

Alhamdulillah, kemarin Mas Khanif selaku supervisor kami dan juga pemilik akun Tiktok yang viral, sempat di-chat oleh perwakilan panitia Grebeg Sudiro yang mengucapkan terima kasih karena telah membantu membersihkan Pasar Gede. Beliau juga mendoakan semoga Allah membalas kebaikan kami,” kata Daffa.

Mewakili teman-temannya, Daffa berharap agar kegiatan ini dapat merangsang kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sendiri.

“Harapan kami, semoga langkah kecil kami ini bisa merangsang kepedulian masyarakat luas terhadap lingkungannya sendiri. Selain itu kami juga berharap semoga kegiatan semacam ini bisa semakin marak dilakukan oleh siapa saja. Kami juga berharap dengan adanya kegiatan semacam ini jangan sampai malah menciptakan pola pikir yang semakin membenarkan membuang sampah sembarangan hanya karena ada segelintir orang yang secara sukarela membersihkan sampahnya,” harap Daffa. Humas UNS

Reporter: Zalfaa Azalia Pursita
Redaktur: Dwi Hastuti

FKOR UNS Berikan Edukasi Soal Peregangan Tubuh melalui Lokakarya

UNS --- Fakultas Keolahragaan (FKOR) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta adakan lokakarya...

Sambut Ramadan, UNS Gelar Kajian Tarhib Ramadan 1444 H

UNS --- Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar kajian tarhib Ramadan 1444 H. Kegiatan...

TK Widya Putra DWP UNS Miliki Mini Laboratorium Komputer

UNS --- Untuk mendukung proses pembelajaran berbasis digital, Dharma Wanita Persatuan (DWP)...

Bebarengan dengan Dies Natalis UNS, TK Widya Putra DWP UNS Rayakan Dies Natalis ke-37

UNS --- Taman Kanak-Kanak (TK) Widya Putra Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Sebelas Maret...

DWP UNS Gelar Kegiatan Membuat Kaos Motif Bersama TK Widya Putra

UNS --- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar kegiatan...

Semarakkan Dies Natalis ke-47, UNS Gelar Donor Darah

UNS --- Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta kembali menggelar kegiatan sosial donor darah...

Hadirkan Vina Muliana, Prodi Akuntansi FEB UNS Gelar Webinar Bahas Persiapan Karir

UNS --- Program Studi (Prodi) Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Sebelas...

Luncurkan Kapal Mandakini Catra, Bengawan UV UNS Siap Ikuti Roboboat Competition di Florida, Amerika

UNS --- Bengawan Unmanned Vehicle (UV) Team Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta meluncurkan...

Peringati Dies Natalis ke-47, UNS Gelar Pagelaran Wayang Kulit Kresna Meguru

UNS – Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar acara pagelaran wayang kulit dengan...

Munas dan Reuni Akbar Ikatani FP UNS Ditutup Meriah dengan Penampilan Jamrud

UNS --- Musyawarah Nasional (Munas) dan Reuni Akbar Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Pertanian...