Rektor UNS Gelar Buka Bersama dengan UKM

UNS – Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Prof Dr Jamal Wiwoho, menggelar buka puasa bersama jajaran universitas, dekan fakultas, serta Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) bertempat di Rumah Dinas Rektor UNS, Jumat (24/5/2019).

Acara dimulai dengan pembacaan ayat-ayat suci Alquran oleh mahasiswa asal Fakultas Pertanian (FP) UNS, Zulkifar. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Rektor UNS, Prof  Jamal Wiwoho.

Dalam sambutannya, Prof Jamal mengajak mahasiswa/ mahasiswi UNS supaya di Bulan Ramadan inibisa bersama-sama menjaga kondusifitas kampus serta mengajak civitas akademika UNS untuk memajukan kampus.

“Saya mengajak mahasiswa/ mahasiswi untuk menghiasi kampus kita dengan prestasi gemilang. Terutama pada kegiatan-kegiatan kemahasiswaan,” terang Prof Jamal.

Menjelang waktu berbuka puasa terlebih dahulu disampaikan kultum oleh Dr Istadiyantha dari Fakultas Ilmu Budaya (FIB) UNS. Dalam kultumnya, Dr Istadiyantha mengingatkan bahwa BulanRamadan adalah bulan yang istimewa. Sebab, Bulan Ramadan adalah bulan yang lain dari pada yang lain karena Bulan Ramadan lebih banyak berkah yang diberikan oleh Alloh SWT.

“Ramadan ibaratnya adalah olimpiadenya ibadah. Perlu dicari orang yang sholat tahajudnya papan atas, akhlaknya papan atas, dan sedekahnya papan atas,” ujar Dr Istadiyantha.

Dalam kultumnya, ia juga berpesan agar dalam menjalankan puasa jangan sampai hanya mendapat lapar dan dahaga saja. Namun dalam menjalankan ibadah puasa tahun ini sebaiknya saling berlomba-lomba dalam kebaikan agar mendapat pahala dari Alloh SWT. Humas UNS/ Yefta

Skip to content