UNS Teken Kerjasama Dengan Universitas Gunadharma

UNS – Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menjalin kerjasama dengan Universitas Gunadharma tentang Penyelenggara Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Penandatanganan kerjasama dilakukan di Ruang Sidang 2 Gedung Pusat dr Prakosa Kentingan Surakarta, Selasa (16/10/2018).

Penandatangan dilakukan oleh Rektor UNS, Prof. Dr. Ravik Karsidi, M.S., dengan Rektor Universitas Gunadharma, Prof. Dr. E.S. Margianti, SE.

Nota Kesepahaman ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas dan fungsi Kedua Belah Pihak dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan tinggi, yaitu dalam penyelenggaraan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.

“Kerjasama ini mencakup bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat,” terang Ravik.

Kesepakatan kerjasama ini berlaku untuk jangka waktu tiga tahun terhitung sejak tanggal ditandatanganinya Nota Kesepahaman ini.

Sementara itu, Rektor Universitas Gunadharma, Prof. Dr. E.S. Margianti, SE mengatakan, ruang lingkup nota kesepahaman ini mencakup penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan, penyelenggaraan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, Penyelenggaraan Kegiatan Ilmiah, Seminar Lokakarya, Peningkatan dan Pengembangan Kompetensi Sumber Daya Manusia, Penyelenggaraan pendidikan program Doktor (S3), Pertukaran tenaga pengajar, promotor atau kopromotor untuk program Doktor (S3) dan Kegiatan lain yang disepakati kedua belah pihak. Humas UNS

Skip to content