UNS Borong Tiga Medali dalam Cabor Catur Pomprov Jateng 2019

UNS – Setelah sebelumnya Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berhasil menjadi kampiun sekaligus mengawinkan gelar juara dalam ajang Airlangga National Volleyball Competition (AVNC) 2019 di Surabaya, kini hasil membanggakan kembali dituai oleh UNS melalui Cabang Olahraga (Cabor) catur dalam Pekan Olahraga Mahasiwa Provinsi (Pomprov) Jawa Tengah 2019 yang diselenggarakan pada 14-16 Juli 2019 bertempat di Auditorium Ukhuwah Islamiyah Universitas Muhammadiyah Purwokerto.

Pada tahun ini, UNS menurunkan empat mahasiswa/ mahasiswinya untuk bertarung dalam Cabor Catur Pomprov Jateng 2019. Dan dari empat mahasiswa/ mahasiswi yang diturunkan tersebut, hasil membanggakan berhasil dituai oleh tiga mahasiwa/ mahasiswi UNS. 

Ketiganya berhasil memboyong dua medali emas dan satu medali perak dalam dua nomor yang berbeda. 

Medali emas berhasil disumbangkan oleh Sefrian Rizki Bintoro dari Program Studi (Prodi) Teknik Sipil dan Dwi Sekar Darojati dari Prodi Akuntansi.

Sefrian Rizki Bintoro berhasil membawa pulang medali emas pada nomor catur klasik serta Dwi Sekar Darojati berhasil membawa pulang medali emas pada nomor catur cepat.

Sedangkan untuk medali perak berhasil disumbangkan oleh Yunita Sekaningtyas dari Prodi Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian pada nomor catur klasik.

Sebelum berlaga dalam ajang Pomprov Jateng 2019, UNS yang tergabung dalam rayon 2 Jateng, terlebih dahulu harus menghadapi sejumlah lawan tangguh, seperti Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Universitas Batik, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Nasional, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Pignatelli Surakarta, Universitas Widya Dharma (Unwidha) Klaten, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta,  Polteknik Indonusa, Akademi Teknik Warga (ATW) Surakarta, Stikes Aisyiah serta Akademi Bank Darah (Akbara) Surakarta.

Dengan hasil membanggakan ini, peraih medali perak Yunita Sekarningtyas berharap agar kedepannya komunitas catur di UNS dapat semakin berkembang serta dapat terus menuai prestasi.

“Harapannya yang juara 1 dapat mewakili Jawa Tengah dalam Pekan Olahraga Mahasiwa Nasional (Pomnas) di Jakarta serta dapat meraih hasil yang maksimal. Dan semoga catur di UNS makin maju dan banyak pretasi,” kata Yunita. Humas UNS/ Yefta

Skip to content