BEM UNS Bantah Terlibat Aksi 20 Mei 2017

BEM UNS

Menyikapi informasi beredar beberapa hari terakhir terkait gerakan 20 Mei 2017 yang berisi ajakan untuk menggelar aksi massa menduduki gedung DPR, seruan Reformasi Jilid 2 dan Revolusi Akbar, serta mencantumkan nama organisasi Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta (BEM UNS Surakarta), hari ini (Jumat, 20/05/2017) BEM UNS melalui presidennya, membantah terlibat aksi tersebut.

BEM UNS

Dalam surat pernyataan nya hari ini, Presiden BEM UNS, Wildan Wahyu Nugroho menyatakan bahwa BEM UNS Surakarta tidak terlibat dalam gerakan 20 Mei 2017.

Lebih lanjut Wildan menjelaskan, yang akan dilaksanakan oleh BEM UNS dalah aksi “TUGU RAKYAT” pada tanggal 22 Mei 2017 di Istana Negara bersama dengan Aliansi BEM Seluruh Indonesia.

Menurutnya klarifikasi ini perlu disampaikan kepada semua pihak agar tidak terjadi kesalahpahaman.

CP:
Wildan Wahyu Nugroho
Presiden BEM UNS
0896-7553-8636

Skip to content