Iduladha 1443 Hijriah, UNS Sembelih 17 Sapi dan 6 Kambing

Iduladha 1443 Hijriah, UNS Sembelih 17 Sapi dan 6 Kambing

UNSMasjid Nurul Huda (NH) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar prosesi penyembelihan hewan kurban dalam rangka peringatan Iduladha 1443 Hijriah. Prosesi ini bertempat di pelataran parkir Masjid NH UNS, Senin (11/7/2022) pagi.

Adapun penyembelihan hewan kurban dikoordinasi oleh Takmir Masjid NH UNS dan Unit Pengelola Zakat (UPZ) UNS. Hewan yang disembelih total ada 17 ekor sapi dan 6 ekor kambing.

Dalam sambutannya, Rektor UNS Prof. Jamal Wiwoho, S.H., M.Hum., mengatakan bahwa UNS setiap tahunnya menggelar tradisi penyembelihan hewan kurban untuk memperingati Iduladha sebagaimana perintah Allah SWT.

https://uns.ac.id/id/wp-content/uploads/iduladha-1443-hijriah-uns-sembelih-143-kambing-dan-22-sapi-2.jpeg

Alhamdulillah tahun ini kita bisa melaksanakan kembali tradisi penyembelihan hewan kurban. Selain itu saya bersyukur karena jumlah hewan yang dikurbankan tahun ini berhasil memecahkan rekor. Saya juga turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh sivitas akademika UNS, masyarakat umum, serta kepada BNI, BRI, BPD Jateng, Bank Mandiri, BTN, dan BSI yang turut berpartisipasi dalam pelaksanaan kurban UNS 1443 H,” terang Prof. Jamal.

Prof. Jamal berharap, dari partisipan kurban UNS 1443 H ini semoga diberikan banyak pahala yang berlimpah, dilimpahkan pula rezekinya, serta dimudahkan dalam segala urusan.

Iduladha 1443 Hijriah, UNS Sembelih 17 Sapi dan 6 Kambing

Pada kesempatan yang sama, Ketua Takmir Masjid NH UNS sekaligus Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNS, Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus, M.S., menyampaikan dari 17 ekor sapi dan 6 ekor kambing yang disembelih, akan dibagikan kepada sekitar 3.000 masyarakat.

Iduladha 1443 Hijriah, UNS Sembelih 17 Sapi dan 6 Kambing

“Dari hewan kurban yang disembelih UNS, nantinya akan dibagikan kepada internal UNS seperti petugas kebersihan, masyarakat sekitar kampus UNS, serta disalurkan pula kepada desa binaan,” tutup Prof. Yunus. Humas UNS

Reporter: Lina Khoirun Nisa
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content