MOBILE APP CONTEST

Global Challenge

IMG-20160511-WA0001

Kami mengajak generasi muda Solo, khususnya mahasiswa UNS untuk berkreasi dan berinovasi dalam kompetisi pengembangan aplikasi Android untuk membantu memecahkan permasalahan yang ada di kota Solo, terutama dalam bidang pendidikan, pariwisata, dan transportasi.

Satu pemenang dari tiap kategori akan menerima uang pembinaan sebesar 25 juta Rupiah dan trip gratis ke Singapura untuk mengunjungi pengembang aplikasi mobile setempat.

Syarat dan Ketentuan:

  1. Peserta adalah mahasiswa aktif UNS yang terdaftar di program studi dari jenjang dan jurusan apa pun.
  2. Peserta boleh individu maupun tim. Tim harus terdiri atas maksimal tiga (orang).
  3. Aplikasi harus berkaitan dengan isu terkait tiga kategori: pendidikan, pariwisata, dan transportasi di kota Solo.
  4. Peserta boleh mengirim lebih dari satu proposal, namun dibatasi satu proposal untuk satu kategori tema.
  5. Aplikasi yang dilombakan harus original (karya pribadi) dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba sejenis sebelumnya.

Kriteria Penjurian

 Proposal harus menjawab pertanyaan di bawah ini:

  1. Permasalahan apa yang ingin kamu coba pecahkan?
  2. Apakah ide aplikasi kamu bisa mengatasi permasalahan tersebut? Bagaimana caranya?
  3. Apakah aplikasi ini akan bermanfaat untuk banyak orang? Siapakah banyak orang tersebut?

Daftarkan dirimu ke https://uns.ac.id/id/macform/. Kemudian, kirimkan proposal dalam format ZIP dengan ukuran tidak lebih dari 20MB lewat email ke info@io.uns.ac.id dengan subject: Global Challenge – Mobile App Contest. Sertakan prototipe aplikasi di dalam file ZIP tersebut.

Proposal terpilih akan mendapat kesempatan untuk mempresentasikan idenya di depan komite penilai dan mengikuti development workshop dan mentoring dari ahli pengembang aplikasi mobile.

Timeline Kompetisi
18 April s.d. 20 Mei 2016: Pendaftaran dan Pengumpulan proposal.
21 April 2016: Pre event – Seminar e-commerce & digital startup (Berrybenka.com).
21 s.d. 24 Mei 2016: Proses seleksi.
24 Mei 2016: Pengumuman proposal terpilih.
27 Mei 2016: Penjurian dan pengumuman pemenang.
31 Mei 2016: Development workshop dan mentoring bagi pemenang.

Skip to content