Capillary 2016, FK Bakal Gelar Simposium dan Workshop Sumpah Dokter 197

Capillary 2016 Ini Mendapat Akreditasi dari IDI untuk SKP Para Dokter

Penyakit kadiovaskuler masih menjadi pembunuh nomor satu di dunia. Penyebab kematian paling banyak dari penyakit kardiovaskuler adalah karena keterlambatan penanganan pada saat kegawatdaruratan. Hal ini disebabkan karena kegawatdaruratan kardiovaskuler merupakan suatu kondisi atau kelainan yang mengancam nyawa sehingga harus segera dikenali untuk mencegah keterlambatan penanganan dan meminimalisasi morbiditas dan mortalitas.

Pamflet kegiatan Capillary 2016.
Pamflet kegiatan Capillary 2016.

Penelitian di Indonesia menunjukkan bahwa penyakit kardiovaskuler juga masih menjadi pembunuh nomor satu. Angka kematian akibat penyakit kardiovaskuler di Indonesia justru semakin meningkat dari tahun 1975 hingga sekarang. Salah satu faktor utama yang mempengaruhi tingginya kematian akibat kegawatdaruratan kardiovaskuler di Indonesia adalah buruknya koordinasi antar rumah sakit pada saat sistem perujukan. Selain itu, peran petugas kesehatan, terutama para dokter, sangat penting untuk memberikan penanganan optimal pada kasus kegawatdaruratan kardiovaskuler karena menjadi lini pertama dalam manajemen. Simposium dan Workshop Capillary Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret memberikan gambaran terbaru mengenai manajemen yang dapat diberikan pada kegawatdaruratan secara efektif sehingga mewujudkan harapan kita bersama agar angka kematian akibat penyakit kardiovaskuler di Indonesia dapat menurun.

Simposium dan workshop ini akan menghadirkan pembicara yang berkompeten di bidangnya. Pada sesi pertama, akan dibahas mengenai kegawatdaruratan kardiovaskuler secara komprehensif, yang terdiri atas beberapa materi penyerta. Materi pertama akan disajikan berupa pemaparan mengenai gambaran umum dan keadaan umum secara menyeluruh kegawatdaruratan kardiovaskuler terutama di Indonesia. Setelah itu, akan dipaparkan mengenai pembahasan kegawatdaruratan kardiovaskuler yang di berfokus pada kegawatdaruratan jantung dan vaskuler perifer. Selanjutnya, pembahasan akan difokuskan mengenai hemodinamik pada pasien gawat darurat beserta manajemen dan monitoring yang seharusnya dilakukan sehingga aspek fisiologis juga mendapatkan perhatian.

Pada sesi kedua, pembahasan akan difokuskan pada beberapa subbahasan terkait kegawatdaruratan kardiovaskuler dan manajemen yang dapat diberikan secara efektif. Pada materi awal sesi kedua, akan diberikan gambaran umum mengenai manajemen terapi yang saat ini digunakan di Indonesia. Materi selanjutnya akan fokus pada beberapa materi terkait kegawatdaruratan kardiovaskuler yang ditinjau dari berbagai aspek sistem tubuh. Pada materi kedua akan ditinjau sistem ginjal dan endokrin yang berhubungan dengan kardiovaskuler, materi ketiga tentang kegawatdaruratan vaskuler sistem saraf pusat, dan materi keempat akan fokus pada metode diagnostik terbaru dan pendekatan aspek elektrofisiologi pada jantung yang juga memiliki peran utama dalam kegawatdaruratan kardiovaskuler.

Pada sesi ketiga, peserta akan diberikan pengetahuan lebih mengenai status dan peran dokter Indonesia dalam menjalankan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan pada era Masyarakat Ekonomi Asia (MEA). Ada tiga materi yang diberikan pada sesi ini, dimana setiap sesi berfokus pada bahasan sistem pendidikan kedokteran di Indonesia dan menciptakan kompetensi yang bersaing. Kemudiaan akan dipaparkan aspek medikolegal dan aturan terbaru mengenai kompetisi dokter di era JKN dan MEA. Pembahasan mengenai aspek kesejahteraan dokter pada era JKN dan MEA juga akan dibahas pada sesi ini.

Acara Capillary juga akan menyuguhkan peserta mengenai pengetahuan lanjut mengenai kegawatdaruratan kardiovaskuler yang akan disajikan pada sesi workshop. Pada sesi ini, peserta semaksimal mungkin akan diberikan kesempatan untuk mencoba dan mendemonstrasikan beberapa prosedur manajemen kegawatdaruratan kardiovaskuler. Sesi workshop merupakan sesi paralel yang dibagi menjadi dua, yaitu pada fokus bahasan manajemen STEMI dan aritmia, dan manajemen pada pasien non-trauma. Pada sesi manajemen STEMI dan aritmia, peserta akan diberikan kesempatan secara langsung untuk praktik manajemen STEMI dan memberikan interpretasi pada diagnostik aritmia, selain itu akan disuguhkan kasus yang unik dan menarik untuk menunjang kapasitas seorang dokter dalam menghadapi kasus kegawatdaruratan kardiovaskuler.

Pada manajemen pada pasien non-trauma, peserta akan diberikan kesempatan secara langsung untuk mngaplikasikan prosedur manajemen yang harus diberikan saat kegawatdaruratan non-trauma, seperti prosedur triase, manajemen cardiac arrest, praktik defibrilasi, praktik intubasi trakea, dan praktek cardiopulmonary resuscitation. Kasus yang unik dan menarik juga diberikan pada sesi ini sehingga dapat menunjang kapasitas seorang dokter dalam menghadapi kasus kegawatdaruratan.

Capillary
Capillary: Clinic Approach in Vascular Emergency.

Semua materi yang terbagi pada setiap sesi akan diberikan oleh para ahli yang berkompeten dibidangnya. Selain itu, pembahasan secara menyeluruh dan komprehensif akan disajikan disini dengan pendekatan manfaat aplikatif yang dapat secara langsung dapat diterapkan pada kasus kegawatdaruratan kardiovaskuler. Penambahan sesi workshop pada acara ini akan lebih memberikan pemahaman lebih pada peserta sehingga dapat menunjang pengaplikasiannya dalam praktik langsung pada kasus di lapangan. Acara ini akan diadakan di Hotel Solo Paragon pada Hari Minggu, 17 Juli 2016. Sebagai tambahan, peserta akan diberikan fasilitas tambahan yang memadai dan menunjang untuk pemahaman dan kenyamanan pada saat penyelenggaraan simposium dan workshop ini. Dan tentunya, acara ini mendapat akreditasi dari IDI untuk mendapat SKP (Surat Keterangan Pendamping) bagi para dokter. Jadi, inilah kesempatan terbaik anda untuk menambah pengetahuan tentang kegawatdaruratan kardiovaskuler dengan fasilitas yang baik dan menunjang.

Apabila Anda berminat untuk ikut serta dalam acara kami maka Anda dapat menghubungi kami dengan SMS atau Whatsapp melalui Contact Person: Nadya 0821-8797-4905 dan Sani 0858-7937-0001 atau dengan membuka website kami di www.capillaryfkuns.com.

Skip to content