Mahasiswa UNS Kembali Raih Gelar Juara di Kompetisi News Anchor

UNS — Setelah berhasil menjadi Juara Favorit tahun 2020, Bima Maulana Rahmad Hidayat, Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) kembali menyabet gelar juara dalam kompetisi News Anchor pada Sabtu (23/1/2021) lalu. Kali ini, mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Administrasi Negara (AN) tersebut meraih Juara 2 Lomba Jurnalistik kategori News Anchor yang digelar tahunan oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika).

Pada lomba bertajuk “Bencana Alam Terkini di Indonesia”, Bima harus bersaing ketat dengan 104 peserta lain dari berbagai universitas di Jawa maupun luar Jawa. Diantaranya Unnes, UMY, UM, UNJ, UGM, UIN Sunan Gunung Djati Bandung, dan lain-lain. Sementara luar Jawa, pesaing datang dari Unmul, Unand, UIN Alauddin Makasar, Universitas Teuku Umar, dan lain sebagainya.

“Persaingan ketat tersebut semakin nyata saat panitia menghadirkan tiga dewan juri yang sudah mumpuni. Yakni seorang News Anchor, Abu Amar; News Presenter TV Berita Karawang, Nurhayati Noy, dan Host & Presenter, Veronica Apriliana,” ujar Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) 2017 ini, Selasa (26/1/2021)

Menghadapi persaingan ketat tersebut, Bima mempersiapkan diri selama 3 hari sebelum mengunggah karya di akun Instagram pribadinya @bimamaulana99 pada Selasa (13/1/2021). Ada dua aspek persiapan yang ia lakukan. Pertama, kesiapan diri berupa kualitas suara dan pernapasan. Kemudian, kesiapan peralatan seperti kamera, bahan berita, juga penampilan.

Saat ditanya adakah strategi tertentu darinya, Bima mengatakan, ia berupaya menampilkan yang terbaik dan memenuhi kriteria penilaian lomba. Di sisi lain, ciri khas pembacaan berita diakui Bima sebagai keunggulannya.

“Oleh karenanya, vokal dan pernapasan yang baik dalam membawakan berita menjadi faktor penunjang diri,” imbuh Bima.

Beberapa kali andil dalam kompetisi serupa, Bima menuturkan hal tersebut menjadi sarana untuknya mengembangkan dan mengasah kemampuan yang dimiliki. Ia pun sangat bersyukur dapat memberikan sumbangsih kepada FISIP UNS, terlebih peran mahasiswa dalam meningkatkan kualitas almamater melalui prestasi sangat berpengaruh.

Ke depan, Bima juga berkeinginan mengikuti kompetisi News Anchor seperti voice over ataupun menjajal profesi penyiar berita radio. Namun, sebagai mahasiswa AN, ia tetap memilih menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah dicita-citakan sejak lama sebagai profesi utamanya kelak.

“Aku juga sebenarnya lebih suka MC. Kan misal jadi PNS sambil MC juga bisa,” ungkap Bima.

Terakhir, Bima mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukungnya, serta berpesan kepada teman-teman mahasiswa untuk jangan lelah berkarya. Humas UNS

Reporter: Kaffa Hidayati
Editor: Dwi Hastuti

Skip to content