UNS Ambil Peran Aktif Jelang Hakteknas ke-21 di Jalan Sehat Solo CFD

Jalan sehat merupakan salah satu dari rangkaian side event perayaan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-21. Acara jalan sehat dilaksanakan pada Minggu (7/8/2016) di Kota Surakarta. Rute dimulai dari Benteng Vestenburg-Jalan Ronggowarsito-Jalan Gajah Mada-Jalan Slamet Riyadi dan kembali ke Benteng Vestenburg (sekitar 3,3 km) dengan melewati acara Solo Car Free Day (CFD). Acara dimulai tepat pada pukul 06.00 WIB dan diikuti oleh sekitar 2000 peserta. Acara ini dihadiri oleh Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir dan jajarannya, Walikota Surakarta FX Rudiatmo dan pegawai pemerintahan, serta Rektor UNS, Ravik Karsidi dan staf serta diikuti pula oleh para pelajar dan masyarakat luas.

Menteri Nasir saat kunjungi stan TNI-UNS Technomilitary Festival di Solo Car Free Day.
Menteri Nasir saat kunjungi stan TNI-UNS Technomilitary Festival di Solo Car Free Day.

Di sepanjang area Solo CFD, ditampilkan berbagai produk inovasi teknologi dan beberapa stan dari perguruan tinggi di Indonesia, seperti Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Negeri Semarang (UNNES), Universitas Diponegoro (UNDIP), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), dan lain sebagainya.

Baca juga: Pra Event Hakteknas 21, Menristekdikti Jajal BIKUNS

IMG-20160807-WA0033

UNS sebagai salah satu perguruan tinggi tuan rumah turut berperan aktif dalam acara pameran dan jalan sehat di Solo CFD tersebut. UNS menggelar stan pameran produk inovasi terbarunya yakni sepeda listrik BIKUNS. Terdapat 10 orang anggota Tim Sepeda Listrik UNS yang siap menjelaskan spesifikasi dan lingkup teknis penggunaan apabila pengunjung ingin mencoba BIKUNS. Rencananya, UNS juga akan menyerahkan 10 unit BIKUNS kepada Kemenristekdikti dalam rangka Hakteknas ke-21 yang jatuh 10 Agustus 2016. Selain memamerkan BIKUNS, UNS juga menggelar stan TNI-UNS Technomilitary Festival dengan memamerkan Pindad APS-3 Anoa dari Korem yang berada tepat di area Ngarsopuro. Stan ini merupakan salah satu acara pra event dari TNI-UNS Technomilitary Festival yang akan digelar pada 10-12 Agustus 2016 mendatang di kampus UNS.

UNS juga siaga dengan mengirimkan tenaga medis dari UNS Medical Center ketika dilangsungkannya acara jalan sehat dan pameran teknologi. Tim UNS Medical Center dilengkapi dengan dokter, perawat medis, dan ambulans untuk berjaga-jaga bila ada peserta yang merasa kurang sehat.

jalan
Tim UNS Medical Centre.

Perayaan Hakteknas ke-21 merupakan perayaan yang diselenggarakan di luar Jakarta (sempat sekali di Bandung), yang sekarang ini di Kota Surakarta. Menurut Menristekdikti, Mohamad Nasir, Surakarta merupakan salah satu kota binaan Menristekdikti yang paling berhasil dalam hal inovasi teknologi dengan adanya Solo TechnoPark. “Kami ingin menggelorakan inovasi di berbagai kota. Misi kami adalah menggelorakan inovasi untuk meningkatkan daya saing bangsa,” pungkas Nasir. [anggiayu.red.uns.ac.id]

Skip to content