UNS – UTHM Sepakati Kerja Sama Joint Conference dan Student Exchange

icesnano
Dari kanan: Vice-Chancellor of Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM), Prof. Datuk Dr. Mohd Noh Dalimin, Rektor UNS, Prof. Ravik Karsidi dan Prof. Akio Miyara dari Saga University  . Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan MoU oleh Prof. Akio Miyara dari Saga University (Jepang) kepada Rektor UNS.

Upaya meningkatkan publikasi ilmiah dalam jurnal terindeks Scopus dapat dilakukan dengan cara menyelenggarakan konferensi internasional. Penyelenggarakan konferensi tingkat internasional, selain kesempatan antar peneliti mendiseminasikan hasil penelitian juga memberikan peluang besar untuk mempublikasikan karya ilmiah hasil penelitian di jurnal terindeks Scopus. Langkah tersebut telah ditempuh oleh Univesitas Sebelas Maret (UNS) dan  Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM) dengan mengadakan joint seminar dalam bentuk international conference dengan target publikasi di ISI journal terindeks Scopus, yakni International Conference on Science, Engineering and Nanotechnology 2016 (ICESNANO 2016).

Di tahun pertama penyelenggaraan, Program Studi Teknik Mesin Fakuktas Teknik UNS menjadi conference host dan akan dilakukan setiap dua tahun sekali secara bergantian. Tema “Empowering innovation in engineering, science and nanotechnology” mampu menarik peserta konferensi yang dilaksanakan pada Rabu – Jumat (3-5/8/2016) di the Alana Hotel & Convention Center, Solo. “Makro elektronik dan nano teknologi adalah hal baru. Saya merasa excited karena jumlah peserta yang datang sangat banyak. Berarti, bukan saja topik dan lokasi menarik, Universitas Sebelas Maret sebagai partner mampu menarik begitu peserta dari luar. Itu penting untuk diskusi teknologi,” aku  Mohd Noh Dalimin, Vice-Chancellor of UTHM.

Ada tiga topik yang disampaikan dalam konferensi tersebut,yakni the practical engineering application including mechanics, civil, electronics, energy and power engineering, industrial engineering, chemical engineering, other alternative engineering technologies); basic and applied science including physics, ceramic, optic, polymer, composite, material sciences, metallurgical; dan nanoscience & nanotechnology including nanoelectronics, nanochemistry, nanophysics, nanomaterial, nanocomposites; semiconductor physics, nanodevices.

Usai menandatangani nota kesepahaman, Rektor UNS, Ravik Karsidi mengatakan kerja sama antara UNS dan UTHM diwujudkan dalam pertukaran mahasiswa, kegiatan KKN bersama, pertukaran dosen, kerja sama penelitian dan kerja sama penyelenggaraan konferensi internasional. Sementara itu, Mohd Noh Dalimin menyebut kerja sama UNS – UTHM merupakan kerja sama yang unik. “UTHM memang khusus teknik tapi UNS punya infrastruktur yang banyak. Ada fakultas pertanian, kedokteran sehingga penerapan teknologi lebih banyak. Saya berharap kerja sama ini menghasilkan hasil yang unik dari segi penerapan energi tersebut,” terangnya.[](nana.red.uns.ac.id)

Skip to content